Buah mengkudu atau dengan nama lain buah noni merupakan tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia, riset tentang buah mengkudu telah dilaksanakan kurang lebih tahun 1950an untuk meneliti manfaat yang terkandung dalam buah mengkudu. Buah mengkudu atau dengan nama latin Morinda citrifolia merupakan tanaman yang bagus sebagai anti- bakteri.
Buah mengkudu memiliki kandungan vitamin C yang tinggi sehingga bisa mengobati berbagai macam penyakit antara lain penyakit darah tinggi, jantung, diabetes, dan masih banyak lagi. Kandungan zat anti kanker juga ada yang terdapat dalam buah mengkudu yang bagus untuk pencegahan maupun terapi kanker.
Kandungan vitamin C yang tinggi sangat bagus untuk mejaga kondisi tubuh kita dari serangan penyakit. Buah mengkudu juga mengandung protein yang bagus menurut penelitian. Khasiat dan manfaat buah mengkudu juga bisa mengobati penyakit diabetes ataupun penyakit mata katarak.